[ Halaman muka ] [ Tentang kami ] [ Email kami ] [ Buku tamu ] [ Arsip ] |
|||||
|
|||||
RAT; Dimanakah Kedamaianmu?
Tidak terasa waktu bergulir demikian cepatnya, membawa manusia menghadapi berbagai macam fenomena kehidupan. Membawa kenangan pahit dan manis yang membekas dalam diri manusia, tanpa bisa menduga dan merencanakannya.
Adalah Himpunan Mahasiswa Medan, saat ini akan memasuki periode kepengurusannya yang baru. Setelah hampir setahun lamanya mengemban amanat dalam mengendalikan roda kepengurusan. Dewan Pengurus Himpunan Mahasiswa Medan periode VII masa bakti 2001-2002 pun bersiap-siap membenahi segala hal yang menyangkut keorganisasian untuk dilaporkan dalam Rapat Anggota Tahunan pada akhir bulan Oktober ini.
Berbagai program-program kegiatan yang telah dicanangkan tak luput dari kelalaian para pengurus tahun ini. Dan penundaan pelaksanaan program yang paling mencolok pada tahun ini adalah tertundanya pelaksanaan kegiatan Orientasi Mahasiswa Baru (ORMABA). Hal ini disebabkan karena masalah birokrasi di Indonesia yang belum mengizinkan berangkatnya calon mahasiswa Al-Azhar 2002 meninggalkan tanah air menuju Mesir.
Namun tertundanya pelaksanaan ORMABA ini, tidaklah lantas menvonis bahwa kepengurusan tahun ini tidak berhasil dalam pelaksanaan program-programnya, malah bisa dikatakan banyak mengalami kemajuan dan peningkatan dari tahun-tahun sebelumnya. Dan sebagai manusia normal, tentunya mereka (baca; Dewan Pengurus) hanya bisa berusaha menjalankan roda kepengurusan sesuai program-program yang telah direncanakan. Berhasil atau tidaknya mereka menjalankan roda kepengurusan akan dinilai dalam Rapat Anggota Tahunan (RAT) yang Insya Allah akan dilaksanakan pada akhir Oktober nanti.
Terlepas berhasil atau tidaknya kepengurusan tahun ini tidak menjadikan kita (baca: Anggota HMM) pesimis akan kemampuan kita dalam memperoleh peningkatan yang lebih pada kepengurusan yang akan datang. Kita harus bercermin dari pelaksanaan kegiatan tahun ini, agar nantinya bisa memprediksikan dan merencanakan program-program unggulan yang tidak terlaksana pada kepengurusan saat ini.
Pelaksanaan Rapat Anggota Tahunan pada tahun ini tak luput dari perhatian berbagai pihak. Terutama pencalonan kandidat ketua HMM masa bakti 2002-2003. Namun sampai saat ini belum terlihat jelas tanda-tanda persiapan dalam menyambut RAT. Selain pelaksanaan RAT tahun ini juga mengalami perubahan waktu. Sebagaimana yang kita ketahui bahwa pada tahun 2001 RAT dilaksanakan pada pertengahan Nopember, namun dengan berbagai pertimbangan, pelaksanaan RAT tahun ini di majukan menjadi akhir Oktober 2002.
Menyikapi pelaksanaan RAT tiap tahunnya, ada satu hal yang patut menjadi perhatian kita semua. Setiap kali Himpunan Mahasiswa Medan melaksanakan hajatan tahunannya, yang berfungsi sebagai wadah evaluasi pengurus dalam menjalankan roda keorganisasian, juga merupakan wadah silaturrahmi tahunan antar anggota Himpunan Mahasiswa Medan.
Sayangnya, pelaksanaan RAT tiap tahunnya selalu diwarnai oleh nuansa yang kurang harmonis antar anggota, bahkan kalau boleh dikatakan terkesan saling memojokan pihak-pihak tertentu, disebabkan tidak tercapainya pelaksanaan program-program pengurus pada tahun tersebut. Bahkan kalau kita mau jujur, tidak terlaksananya program tersebut adalah karena diri kita belum mampu melaksanakan program tersebut, dan terkadang kita sendiri serasa acuh tak acuh dengannya (baca; program).
Adalah hal yang wajar dalam satu permusyawaratan terjadi perbedaan pendapat. Karena selain perbedaan pendapat merupakan rahmat bagi manusia, juga perbedaan pendapat merupakan salah satu media penunjang bagi kemajuan wawasan dalam berfikir positif. Namun sayangnya, terkadang perbedaan pendapat itu digunakan untuk memperoleh suatu kepentingan yang sifatnya hanya sesaat saja. Baik itu gerakan yang sifatnya pro sesuatu maupun gerakan kontra. Sungguh sangat disayangkan sekali...
Sebagai pengurus dan anggota Himpunan Mahasiswa Medan, sudah seharusnya kita berjiwa besar terhadap kondisi yang ada. Kondisi yang terkadang menjadikan diri kita selalu diperbudak oleh perasaan mendongkol terhadap tingkah laku beberapa oknum yang lebih mementingkan kepentingan pribadi, tanpa mau tahu dengan kondisi saat itu. Sehingga menimbulkan berbagai kesan yang mencolok antar pengurus dan anggota.
Sebagai anggota Himpunan Mahasiswa Medan yang peduli akan kelansungan HMM yang tercinta ini, tentunya kita harus mampu menetralisir kondisi yang ada. Dengan pelaksanaan kegiatan-kegiatan yang sifatnya massif dan melibatkan anggota HMM secara keseluruhan, serta berusaha menyatukan kembali persepsi yang bertentangan. Juga didorong oleh keinginan yang tulus untuk memajukan organisasi HMM tercinta ini, bukan karena mengejar cita-cita yang hanya menimbulkan polemik saja. Maka secarab otomatis, lambat laun kondisi yang demikian akan sirna berubah menjadi kondisi masyarakat yang harmonis dan dinamis. Kita hanya berharap seraya berdo'a mudah-mudahan HMM pada masa mendatang bisa lebih dan lebih baik lagi………. Wallahu min Warail Qhasdi
________________________________________________________ Dimuat di buletin Generasi HMM Edisi V Thn I Sya`ban - Ramadhan 1423 H / Oktober - Nopember 2002 M.
home |
|
||||
[ Halaman muka ] [ Tentang kami ] [ Email kami ] [ Buku tamu ] [ Arsip ] |
|||||
|